Tangerang (berritajatim.id) – Seorang anggota polisi dari Unit Ranmor Sat Reskrim Polres Metro Tangerang Kota, Polda Metro Jaya, tertembak saat menggagalkan aksi pencurian kendaraan bermotor (curanmor) di Jalan Nangka 1, Kelurahan Cengkareng Barat, Kecamatan Cengkareng, Jakarta Barat, pada Kamis (14/11/2024).
Peristiwa tersebut terjadi sekitar pukul 14.40 WIB, saat polisi melakukan pengintaian terhadap dua pelaku yang hendak mencuri sepeda motor di garasi rumah milik warga. Dalam upaya untuk menangkap kedua pelaku, salah satu dari mereka melawan dan mengeluarkan senjata api (senpi) yang digunakan untuk menembak petugas.
Berdasarkan rekaman CCTV berdurasi 34 detik yang beredar, terlihat jelas bahwa salah satu pelaku menembakkan senpi ke arah petugas saat mencoba melakukan penangkapan. Akibatnya, Aiptu Wiratama, anggota polisi yang bertugas di Unit Ranmor, terkena tembakan di bagian paha kaki sebelah kiri.
Kapolres Metro Tangerang Kota, Kombes Pol. Zain Dwi Nugroho, membenarkan peristiwa tersebut. Ia mengatakan, “Benar, petugas terkena tembak saat mencoba menangkap salah satu pelaku curanmor yang melawan saat disergap.”
Saat ini, Aiptu Wiratama tengah menjalani perawatan medis di rumah sakit. Kapolres Zain juga menambahkan bahwa satu pelaku telah diamankan, sementara pelaku lainnya yang membawa senpi masih dalam pengejaran. “Mohon doanya supaya luka tembak anggota kami tidak serius. Kami juga terus mengejar pelaku yang masih kabur,” ujar Zain.
Kejadian ini menjadi bukti akan risiko yang dihadapi petugas kepolisian saat menjalankan tugas di lapangan, terutama dalam upaya pemberantasan kejahatan jalanan seperti curanmor. Pihak kepolisian terus berupaya untuk menjaga keamanan dan melakukan pengejaran terhadap pelaku yang masih buron. (ted)