Sidoarjo (beritajatim.id) – Penjabat Sekretaris Daerah Provinsi Jawa Timur (Pj. Sekdaprov Jatim) Bobby Soemiarsono menghadiri acara groundbreaking pembangunan Gedung Perkantoran Balai Pemberdayaan Industri Persepatuan Indonesia (BPIPI) di Sidoarjo.
Acara yang digelar pada Rabu (11/9/2024) ini bertujuan meningkatkan pertumbuhan ekonomi di sektor industri alas kaki, khususnya di Jawa Timur.
Bobby Soemiarsono menyampaikan harapan besar bahwa pembangunan kantor BPIPI ini akan menjadi pendorong bagi perkembangan industri alas kaki di Jatim. Pertumbuhan ekonomi Jawa Timur pada semester I tahun 2024 mencapai 4,9 persen (y-o-y), dengan sektor industri pengolahan sebagai pilar utama yang menyumbang 30,82 persen terhadap PDRB Jatim.
Menurut Bobby, industri alas kaki menjadi salah satu sektor strategis di Jatim dan memiliki kontribusi besar dalam penyerapan tenaga kerja. Pada tahun 2023, industri ini berhasil mencatatkan kenaikan PDRB menjadi Rp 10,67 triliun, dengan dukungan dari industri kecil, menengah, dan besar yang tersebar di Pasuruan, Sidoarjo, Mojokerto, Jombang, dan Magetan.
Namun, tantangan tetap ada, terutama dalam ketergantungan impor bahan baku. Bobby menekankan pentingnya peningkatan produktivitas dan daya saing industri kecil dan menengah (IKM) alas kaki untuk mengurangi ketergantungan impor dan memperluas pasar ekspor.
Pada kesempatan yang sama, Irjen Kemenperin RI, Mohammad Rum, berharap BPIPI dapat menjadi katalisator dalam pembangunan IKM alas kaki nasional. Ia menegaskan pentingnya kolaborasi antara pemerintah pusat, daerah, dan pelaku industri untuk mencapai pertumbuhan ekonomi yang berkelanjutan. (hdl)